Nongki Sambil Kerja di Acibara Coffee, Kafe Kuliner Lombok Kekinian

Penulis : Karina Puspita Sari

Saat memiliki kesempatan untuk bersantai, paling enak jika berjalan-jalan keluar atau menyeduh kopi di sebuah warung atau kafe. Dari pada bingung harus kemana, mampir saja ke Acibara Coffee. Bukan kafe biasa, namun tempat kuliner Lombok ini juga menyediakan co-working space yang nyaman.

Konsep yang Jarang Ditemui

Acibara Coffee memilih konsep lain yang jarang ditemui. Kafe ini berkonsep vintage industrial, terlihat dari dekorasinya yang memanfaatkan motor-motor bekas. Selain dekorasinya yang mengesankan, mereka menggaet pelanggannya dengan co-working space, dimana mereka bisa menyambi perkerjaannya selagi ngopi.

Area di kafe ini dibagi menjadi dua, yaitu area outdoor dan indoor. Di bagian indoor, kamu bisa menikmati failitas kafe yang bebas asap rokok. Tersedia area outdoor bagi yang ingin merokok atau ingin menikmati udara malam sambil menyaksikan lampu-lampu kecil yang mengiasi area ini.

Bekerja dengan Nyaman di Co-Working Space

Untuk kamu yang sedang melakukan perjalanan bisnis, pekerja freelance, atau mahasiswa yang ingin mengerjakan tugas, kamu bisa mencicipi kuliner Lombok di sini sambil memanfaatkan fasilitas co-working space-nya. Mereka menyediakan meja dan kursi yang didesain khusus untuk berkeja, colokan listrik yang memadahi dan koneksi internet yang anti lelet.

Macam-macam Menu dengan Harga Pas di Kantong

Sambil mengerjakan tugas, jangan lupa untuk memesan sesuatu. Tidak hanya kopi hitam, mereka juga menawarkan espresso, teh dan milkshake seharga mulai dari Rp15.000,- sampai Rp20.000,-.

Dengan rentang harga yang sama, kamu juga bisa memesan indomie, nasi goreng, atau sate taichan untuk mengisi perut. Kalau ingin sekedar ngemil, mereka menyediakan brownies, kentang goreng, chicken wings, dan sebagainya mulai dari Rp10.000,- saja.

Kopi Bikinan Sendiri

Sisi menarik dari kafe ini adalah kenikmatan kopi yang mereka produksi sendiri. Kopi-kopi ini diberi nama Special Sembalun Coffee. Terdapat beberapa varian, yaitu Premium Blend Sembalun, Robusta Sembalun, dan Arabica Sembalun. Wah, keren kan? Lansung saja datang ke Jalan Jenderal Soedirmanno. 76 Mataram untuk bisa menikmati wisata kuliner Lombok ini.